|

Informasi Terbaru Seputar Chevrolet Spin Beserta Pilihan Aki nya

Tingginya permintaan pasar otomotif di Indonesia menjadikan pabrikan asal Amerika Serikat Chevrolet masuk ke meramaikannya. Salah satu produknya adalah Chevrolet Spin yang membawa warna baru bagi industri otomotif Indonesia. Mobil yang termasuk kedalam jenis MPV memiliki tampilan yang aerodinamis, sehingga cukup diterima masyarakat Indonesia. Harganya yang terjangkau turut serta mempengaruhi mengapa mobil ini cepat memiliki banyak konsumen.

Chevrolet Spin saat ini telah dipasarkan ke banyak negara di dunia, termasuk Indonesia. Salah satu keunggulan dari mobil ini adalah ketangguhan pada sektor mesinnya yang bertenaga dan efisien dalam mengkonsumsi bahan bakar. Mobil ini memiliki ukuran dengan panjang 4.360 mm, lebar 1.735 mm dan tinggi 1.664 mm, menjadikan bagian kabinnya cukup luas untuk sebuah mobil MPV. Dengan ukuran kabin yang luas tersebut, Spin mampu menampung 7 orang penumpang. Pada artikel kali ini saya akan mencoba mengulas mengenai informasi terbaru seputar Chevrolet Spin.

Eksterior Chevrolet Spin

Dilihat dari tampilan desainnya, Spin memiliki tampilan yang berbeda dibandingkan jenis MPV lainnya. Desainnya memperlihatkan ciri khas mobil bergaya paman sam yang jarang ditemukan di Indonesia. Dengan balutan striping eksterior yang terlihat modern, tampilan spin terlihat sangat elegan. Ketika kita melihat bagian depannya, akan tampak grill depan yang dibuat menjadi dua tingkat sehingga mampu menerjang banjir.

Masih pada desain bagian depannya, terlihat adanya emblem Chevrolet yang tertempel rapi disana. Hal itu menjadi salah satu identitas mobil ini, sehingga mudah dikenali orang. Bagian lampu foglamp yang terpasang pada bemper bagian depan juga memiliki desain yang sporty. Dengan adanya foglamp ini maka pencahayaan di bagian depan ketika cuaca kurang mendukung tidak akan mengalami masalah.

Mesin

Mobil buatan amerika dikenal memiliki mesin yang tangguh dan memiliki tenaga yang besar. Mengusung mesin 4 silinder DOHC 16 katup dengan teknologi Dual VVT-i, menjadikan mesin yang dipakai spin cukup bertenaga dan mampu mengeluarkan akselerasi yang cukup baik ketika digeber dengan penuh. Ada 3 varian mesin yang digunakan pada Spin yaitu berkapasitas 1.200 cc, 1.300 cc dan 1.500 cc.

BACA JUGA :  Jangan Sampai Salah! Inilah Cara Ngecas Aki Yang Benar

Dengan adanya pilihan tersebut, membuat konsumen bebas memiliki tipe mana yang dirasa sesuai dengan kebutuhannya. Untuk mesin berkapasitas 1.200 cc memiliki perbandingan kompresi 10.5 : 1 dan mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 86 PS pada 5.600 rpm. Sedangkan untuk mesin berkapasitas 1.300 cc memiliki perbandingan kompresi 16.8 : 1 dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 75 PS pada 4.000 rpm.

Terakhir mesin berkapasitas 1.500 cc milik spin yang memiliki perbandingan kompresi sebesar 10.2 : 1 dan mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga 90 PS pada 6.000 rpm. Hal yang menarik adalah ternyata tenaga pada mesin berkapasitas 1.200 cc sedikit lebih besar dibandingkan yang berkapasitas 1.300 cc. Akan tetapi ketika dilakukan uji efisiensi  bahan bakar, mesin yang berkapasitas 1.300 cc itu ternyata lebih hemat konsumsinya.

Pada uji efisiensi bahan bakar yang dilakukan pada mesin berkapasitas 1.500 cc dengan transmisi otomatis tercatat bahwa 1 liter Pertamax mampu digunakan untuk menempuh jarak sekitar 13,9 km. Sedangkan pada mesin yang berkapasitas 1.300 cc mampu mencatatkan jarak 15.8 km untuk 1 liter bensin. Uji efisiensi bahan bakar ini dilakukan untuk melewati kondisi jalan perkotaan yang relatif macet, seperti di sekitar Keraton Solo, Malioboro Jogja dan Pasar Klewer. Untuk itu hasil efisiensi bahan bakar pada spin ini termasuk relatif bagus dan cukup efisien untuk melaju di jalan perkotaan yang macet.

Suspensi

Suspensi yang digunakan pada Chevrolet spin menggunakan Independent McPherson with stabilizer and coil springs di bagian depannya dan Semi independent torsion beam with stabilizer and coil springs di bagian belakangnya. Dengan sistem suspensi ini, Chevrolet Spin mampu meredam getaran yang terjadi ketika mobil melati jalanan yang bergelombang.

BACA JUGA :  Tips Penting Memilih Aki Kering yang Bagus dan Berkualitas

Sistem suspensi yang digunakan pada mobil ini dibarengi dengan struktur rangkanya yang kuat dan kokoh. Sehingga mampu mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan ketika melalui jalan yang kurang baik. Mobil ini dibekali dengan velg berbahan aluminium dengan ban berukuran 195/65 R16 yang cukup baik digunakan ketika melewati jalan kurang baik. Tampilan velg mobil ini juga terkesan elegan yang membuatnya terlihat lebih mewah.

Karena Chevrolet Spin memiliki mesin yang cukup bertenaga dan memiliki akselerasi yang cepat, tentunya mobil ini wajib memiliki sistem pengereman yang tangguh. Untuk itu Spin dibekali dengan sistem pengereman berjenis Ventilated Disc untuk bagian depannya dan sistem pengereman Drum untuk bagian belakangnya. Dengan kedua sistem pengereman tersebut, keamanan penumpang yang ada di dalamnya akan terjaga dan perlu khawatir apabila sewaktu-waktu perlu melakukan pengereman mendadak.

Fitur Keselamatan

Fitur keselamatan yang ada di dalam mobil ini cukup lengkap, sehingga dapat digunakan untuk menjaga para penumpangnya dari hal-hal yang tidak diinginkan. Berbagai fitur keselamatan yang dimasukkan Chevrolet dalam produknya ini diantaranya adalah Anti Lock Braking system, Electronic Brakeforce Distribution, Dual Airbags dan Engine Immobilizer. Fitur keselamatan yang ada di dalam mobil ini relatif sudah sangat lengkap ketika kita membandingkannya dengan mobil lain yang memiliki rentang harga yang sama dengan Spin.

Harga Chevrolet Spin

Untuk masalah harganya, Chevrolet Spin memiliki banderol yang cukup terjangkau mulai dari 158 juta rupiah hingga 219 juta rupiah. Varian termurah mobil ini yaitu Chevrolet Spin 1.2 L LS M/T memiliki banderol 158 juta, sedangkan yang termahal adalah varian Spin 1.3 LTZ MT (Diesel) yang dibanderol seharga 220 juta rupiah. Dengan harga tersebut, mobil keluaran Amerika ini menjadi salah satu pesaing Honda Brio yang memiliki harga dengan rentan yang sama. Sejauh ini memang Brio masih memiliki penjualan yang mengalahkan Spin, kita tunggu saja perkembangan selanjutnya apakah dengan inovasi yang dihadirkan pada Spin akhirnya mampu mengalahkan Brio.

BACA JUGA :  Mesin Mobil Mati Mendadak! Segera Lakukan Ini!

Daftar Harga Aki Mobil Chevrolet Spin

Setelah membahas sedikit tentang jenis, fitur hingga eksterior, suspensi Chevrolet Spin. Ada baiknya untuk tahu, komponen utama lainnya yakni Aki Mobil. Layaknya nyawa sebuah kendaraan, Aki memiliki peranan penting dalam kelistrikan mobil agar tetap berjalan dengan semestinya.

Bagaimana bila Aki Mobil Spin Anda soak? Tidak bisa starter atau kendaraan malah mogok? Tidak perlu khawatir, kami dari TokoAki.co.id menawarkan solusi terbaik untuk segala masalah Aki Mobil Anda. Berikut ini, kami lampirkan Daftar Harga Aki Mobil Khusus Chevrolet Spin Termurah dan Terbaik.

Silakan pilih mana yang cocok dengan kebutuhan Anda, segera lakukan pemesanan melalui situs kami.

Chevrolet Spin (2012-sekarang)

Bensin

MerkTipeJenisHargaHarga Diskon
Varta230541 OEMAki KeringRp 3.950.000Rp 3.900.000Beli Sekarang
Amaron55201 SDAki KeringRp 1.900.000Rp 1.670.000Beli Sekarang
AmaronDin 45Aki KeringRp 1.600.000Rp 1.080.000Beli Sekarang
SailDin 56035Aki KeringRp 1.680.000Rp 1.310.000Beli Sekarang
AmaronDin 66Aki KeringRp 2.090.000Rp 1.410.000Beli Sekarang

Diesel

MerkTipeJenisHargaHarga Diskon
VartaVAK58024 BDAki KeringRp 2.650.000Rp 2.280.000Beli Sekarang
Varta59512 SDAki KeringRp 3.350.000Rp 2.980.000Beli Sekarang
AmaronDin 84Aki KeringRp 2.680.000Rp 1.780.000Beli Sekarang
YuasaDin 58024Aki BasahRp 1.640.000Rp 1.405.000Beli Sekarang

Catatan: Harga yang tampil adalah harga yang berlaku di Jakarta Pusat (Update per tanggal: 7 Desember 2020). Harga bisa saja berbeda di lokasi Anda.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *